Halaman

Jumat, 24 November 2017

Magnet Rezeki: Rajin Menganggur dan Sibuk Malas

Sejak beberapa tahun lalu, nama Among Kurnia Ebo mulai dikenal khalayak sebagai tukang keliling dunia bermodalkan kartu kredit. Dan seperti kebanyakan orang kaya lainnya, ia memiliki pola fikir yang menurut sebagian besar orang "aneh". Namun anehnya, ia benar.

Mari sama sama kita simak pembahasan berikut ini.


Rajin Menganggur dan Sibuk Malas


Ini Tagline yang saya dapat dalam Workshop Entrepreneur Oleh Prov Among Kurnia Ebo.
Dan ada juga perkataan beliau yang nyelekit bagi sebagian orang. Yaitu “Sibuk kok bangga. Orang sibuk ga ada duitnya kok bangga. Banggalah menganggur tapi banyak duit.”
Tagline dan perkataan beliau di atas seakan menampar banyak orang yang sangat sibuk mengejar dunia. Tapi itulah ilmu BEGO versi Gus Muhammad Nurul Banan, Ilmu Kanan versi Prov Among.
 
Photo: Among Kurnia Ebo
Dan memang sejatinya kita di dunia ini
hanyalah untuk bahagia dan membahagiakan. Bukan untuk sibuk memanjakan EGO dan mengejar materi. Mengapa? Karena fitrahnya jiwa kita adalah damai dan bahagia.

Saat kondisi damai dan bahagia, materi pasti akan mengikuti kita. Tak perlulah kita bekerja dengan berat hati dan penuh umpatan, tetapu lakukan saja dengan penuh bahagia dan penuh cinta.

Dalam kehidupan ini ada zona materi (fisik) dan zona quatnum (non fisik). Namun sayangnya kebanyakan dari kita selalu memperjuangkan zona fisik. Belajar untuk mendapatkan dan menghadirkan uang.

Dalam berusaha di dalam zona fisik banyak sahabat yang lupa zona non fisik. Yang pada akhirnya membuat lelah, capek, penih keluhan. Dan hasilnya kebanyakan Zonk. Ataupun jika menghasilkan, membuat fisik cepat lelah.

Coba cek perkataan penyair Sufi, Jalaludin Rumi “Kerja keraslah di dunia tak nyata, sama kerasnya dengan kerja di dunia nyata.”

Selaras dengan ilmu BEGO Gus Banan dan Ilmu Kanan Prov Among. Beliau berdua selalu menggunakan ilmu quantum dalam menghadirkan materi, dalam menghadirkan uang.
Contoh mudah untuk memahami bagaimana dengan bekerja apapun kita bisa kaya bahkan berlimpah rezeki, yaitu adalah “Dahulukan bahagia, baru lebih bahagia kemudian.”
Apapun pekerjaan kita, entah jobless, staff, ibu rumah tangga, karyawan biasa, office boy, semua bisa kaya. Asalkan punya mental kaya dan sadar kaya.

Mental kaya dan sadar kaya dimulai dari sifat fitrah kita. Yaitu bahagia dan membahagiakan. Lakukan saja setiap saat dengan senyuman lebar.
Berbuatlah apapun juga asal ada nilai kebermanfaatannya. Selalu menebar kebaikan, menebar senyuman, dan menebar kebahagiaan.

Banyak banyaklah bermain di zona Quantum sama banyaknya Anda bekerja dengan fisik Anda. Untuk memanifestasikan sesuatu hanya tinggal mengizinkannya itu terjadi pada kehidupan kita.

Izinkan saja dan download saja segala takdir terbaik kehidupan kita di Lauh Mahfudz dengan kebersyukuran dan rasa bahagia selalu setiap saat.

Keajaiban kehidupan akan menyelimuti diri ini selama kita mengizinkannya hadir dan selama kita menjadi sarana rahmatan lil alamin.

Berkah, berlimpah, bahagia, damai, sejahtera lahir dan batin untuk semua.
#HappinesInside
#BahagiaYuk
#MiracleOfSyukur
Sumber: Facebook Muhammad Ferry Yusri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar